Tim Basket Putri Kudus Kalahkan Karanganyar di Porprov Jateng 2023

KUDUS, Lingkarjateng.id – Tim Bola Basket Putri Kabupaten Kudus menang telak atas Tim Bola Basket Putri Kabupaten Karanganyar dengan skor 84-65 dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah (Jateng) XVI Pati Raya 2023 yang dilaksanakan di Gor Bung Karno, pada Minggu, 6 Agustus 2023.

“Game pertama memang tidak mudah, tapi kami bersyukur dapat memenangkan pertandingan. Selamat untuk seluruh tim. Meski sudah menang, masih banyak PR (Pekerjaan Rumah) yang harus kami perbaiki ke depan,” kata Pelatih Tim Bola Basket Putri Kabupaten Kudus, Wempi Wiyanto.

Dalam pertandingan tersebut, kata dia, kekurangan yang menjadi catatan untuk Tim Bola Basket Putri Kabupaten Kudus dikarenakan permainan yang belum kompak.

Jadi Host 8 Cabor, Ini Jadwal Pertandingan Porprov Jateng 2023 di Kudus

Meski masih terdapat kekurangan, namun dirinya tetap mengapresiasi para pemain karena sudah mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya.

“Kita sudah tahu anak-anak bermain sudah maksimal. Kita dari tim kepelatihan sudah senang melihat mereka sudah berusaha sebaik mungkin. Catatan ke depan, kami akan perbaiki defense karena terlalu mudah dilewati, ke depan akan kita perbaiki itu,” terangnya.

Wempi berharap, seluruh pemainnya dapat bermain lepas sepanjang gelaran Porprov Jateng 2023 dan memberikan performa terbaik untuk Kabupaten Kudus.

Pemkab Kudus Maksimalkan Perbaikan Venue Porprov Jateng 2023

Sementara itu, Jesslyne Jaya Wiyanto, Kapten Tim Bola Basket Putri Kabupaten Kudus mengaku masih banyak kekurangan pada defense atau sistem pertahanan permainan timnya. Namun, hal tersebut menjadi motivasi tersendiri agar bermain lebih baik lagi.

“Masih banyak pelanggaran yang jadi PR buat kita, dan itu yang merugikan individu dan tim. Jadi enggak bisa sembarangan. Ke depan, kami akan berjuang lebih maksimal supaya terus menang,” ucapnya. (Lingkar Network | Ihza Fajar – Koran Lingkar)